OTAK, instrument pikir akan menghasilkan output untung - rugi, mungkin - mustahil dan benar - salah (berdasarkan ukuran-ukuran yang diciptakan manusia sendiri). Sedang HATI, instrument rasa akan menghasilkan output manfaat - mudlarat, pantas - wagu dan etis - tidak etis (bersarkan inspirasi yang diperoleh dari Sang Pencipta). Otak dan hati adalah dua perangkat yang berbeda. Ketika kita menyiapkan waktu dan ruang di hati untuk menyongsong datangnya inspirasi maka tinggalkan otak, berhentilah berpikir agar inspirasi lebih cepat masuk ke dalam relung hati.

(Pujo Priyono)

===================================================

27 November 2008

TUHAN AKU BERGURU (Puisi Emha Ainun Najib)

Tuhan aku berguru kepadaMu
Tidak tidur di kereta waktu
Tuhan aku berguru kepadaMu
Meragukan setiap yang ku temu
Kelemahan menyimpan berlimpa kekuatan
Buta mata menganugerahi penglihatan
Jika aku tahu teraa betapa tak tahu
Waktu melihat betapa penuh rahasia
Gelap yang dikandung oleh cahaya
JEJAK IBRAHIM

Jejak Ibrahim di batu hitam
Tataplah bayangan rahasianya
Rabalah inti karomahnya
Ciumlah nikmat barokahnya

Jejak kaki bapak kebenaran
Jejak luhur peradaban Allah
Pusat rohani Ulughiyah
Mata air kebudayaan

Rahim ibu sejarahmu sendiri
Tempat jiwamu menemukan pintu
Menjadi fitri kembali
Bertemu ke yang abadi
Betapa sejuk Baitullah
Betapa sangat menenteramkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar