OTAK, instrument pikir akan menghasilkan output untung - rugi, mungkin - mustahil dan benar - salah (berdasarkan ukuran-ukuran yang diciptakan manusia sendiri). Sedang HATI, instrument rasa akan menghasilkan output manfaat - mudlarat, pantas - wagu dan etis - tidak etis (bersarkan inspirasi yang diperoleh dari Sang Pencipta). Otak dan hati adalah dua perangkat yang berbeda. Ketika kita menyiapkan waktu dan ruang di hati untuk menyongsong datangnya inspirasi maka tinggalkan otak, berhentilah berpikir agar inspirasi lebih cepat masuk ke dalam relung hati.

(Pujo Priyono)

===================================================

29 Desember 2008

Ada yang Salah

pintu terbuka sendirinya
ada angin bertiup sebelumnya
ada aroma bangkai setelahnya
ada cahaya tanpa warna sesudahnya

diruang pengap
sebelah kiri setelah tikungan iblis
tanpa ada ku tau sebab
mataku menjadi sedemikian sembab
mungkinkah ini karna budaya biadab?

lembutnya udara malam membuai jiwa
kadang dentuman lara membuat gendang telingaku bahagia

ADA YANG SALAH DENGANKU!

kenapa aku sedemikian berbudaya?
sehingga aku masih mencari ketelanjangan

kapan dunia ini berubah?
sehingga aku selalu merasa didepan masa

dimana titik baliknya?
sehingga aku tidak tersesat dalam laknat

2 komentar:

  1. Terima kasih udah mampir di blogku.
    semoga tidak bosan untuk mampir lagi.
    oh ya, puisinya juga bagus-bagus.
    tukeran link aja yuk?!

    BalasHapus
  2. woiii salam kenal dah.. kalo gue ga inget maafin gue ajah

    BalasHapus